Menjaga kesehatan pikiran bisa kita lakukan dengan memaksimalkan kekuatan dari otak melalui langkah meditasi. Meditasi dalam dunia seni, psikology dan relligius sebanarnya hampir sama. Mari kita kaji bersama. Menjaga kesehatan pikiran dengan meditasi
Apa itu meditasi pikiran
Meditasi ini adalah proses penyatuan pikiran pada satu titik yang kemudian diarahkan pada titik berikutnya yang kita inginkan. Dalam dunia seni, method meditasi sering dilakukan oleh seorang seniman dalam rangka pemusatan pikiran dan membangun imagery atau gambaran, perasaan dan kreativitas dalam seni yang diharapkan. Meditasi ini cenderung dilakukan sendiri atau melalui seorang instruktur/ pelatih seni.
Methode meditasi ini juga sering dilakukan dalam dunia psikology dalam menciptakan sugesti baik secara sadar ataupun bawah sadar, sehingga mampu merubah akal, pikiran dan anggapan yang tidak diinginkan dan sebaliknya. Dalam dunia psikology, meditasi ini dilakukan oleh seorang instructor atau psikolog pada pasiennya.
Sementara meditasi pikiran dalam dunia spiritual- relligius atau keagamaan meditasi ini dilakukan secara individu atau bisa juga dibawah bimbingan pelatih atau guru. Meditasi ini hampir mirip pada umumnya meditasi, akan tetapi lebih menitik-beratkan pada pencapaian ruang hakekat, filsafat dan kejernihan pikiran.
Tehnik dasar meditasi pikiran
Secara ringkas, meditasi jenis ini merupakan pengolahan kinerja terhadap otak sehingga menciptakan akal atau pikiran yang dikehendaki. Tahapan meditasi ini bisa dilakukan dengan langkah dasar yaitu antara lain;
- tarik nafas- mengatur nafas
- focus pada satu titik
- menciptakan rasa nyaman
- masuk pada object/ subject yang diinginkan
- mengenali object/ subject yang diinginkan
- mengolah sensasi dari object/ subject yang diinginkan
- menciptakan keinginan yang diharapkan
- mengendalikan pikiran/akal yang muncul
- cooling down-lalu wake up / bangun.
Kurang lebihnya seperti itu, tergantung instructor/pelatih yang mengarahkan. Maupun individu seseorang jika bermeditasi sendiri.
Batas maksimum
Dalam meditasi pikiran, sering kita tidak menyadari bahwa meditasi ini mempunyai batas maksimum, yaitu pada kemampuan otak dalam mencitrakan/ menggambarkan object atau subject yang di eksplorasi oleh pikiran. Setiap manusia mempunyai batasan maksimum yang berbeda- beda. Terkadang ketika seseorang kelebihan batas dalam melakukan meditasi ini, maka bisa berakibat pingsan, kerasukan dan kehilangan alam kesadaran menjadi terbawa kedalam alam bawah sadarnya. Ada yang bersifat sementara dan ada yang lama, ketika terjadi kres di saraf otak.
Sebuah saran
Bermeditasi pikiran hendaknya dilakukan dalam batas kewajaran dan relative tergantung kemampuan masing- masing individu. Selalu terkontrol dalam melakukan ini, karena di otak akan banyak illusi dan bisikan syaitan yang menggoda. Tetap jernih dalam memilah dan memilih sebuah imaginasi, karena suatu hakekat adalah sebuah hal yang nisbi ketika dicoba ditangkap oleh otak.
Jika sudah mencoba meditasi pikiran, maka cobalah meditasi hati. Sehingga harapan kita piikiran dan hati bisa terawat dengan baik dan menyehatkan jiwa dan raga.
Semoga ini bermanfaat untuk semua.
- 36 views